Untuk
tutorial kali ini bukan masalah penyimpanan data yang saya akan bahas,
melainkan pembuatan website sederhana dengan menggunakan droppags yang
merupakan hosting gratis dari dropbox. Dropbox merupakan layanan penyedia data
berbasis web yang di operasikan oleh dropbox itu sendiri, dropbox juga
menggunakan sistem penyimpanan berjaringan yang dapat digunakan untuk pengguna
dalam menyimpan data dan berbagi data dengan pengguna lain di internet yang
menggunakan sinkronisasi data. Perlu anda ketahui, banyak penyedia layanan free
online storage yang menyediakan penyimpanan data. Bahkan perusahaan besar
seperti google telah memiliki google drive yang dapat kita manfaatkan sebagai
media penyimpanan data maupun back up data secara online.
Untuk
membuat website sederhana dengan menggunakan droppages sebagai berikut :
- Lakukan login ke akun Dropbox http://www.dropbox.com seperti gambar dibawah ini.
- Jika anda sudah login ke akun dropbox, selanjutnya login ke droppages dengan menggunakan akun dropbox, dengan cara membuka akun http://www.droppages.com
- Setelah itu pilih “sign in” selanjutnya akan muncul gambar sebagai berikut.
- Jika ingin membuat website pilih “Create New Site”, setelah itu masukkan nama domain yang anda buat sebagai berikut.
- Jika telah selesai, jangan lupa nama domain diakhiri dengan menggunakan droppages.com. contohnya “kerjaonline.droppages.com”. setelah itu klik “create” jika telah selesai akan terlihat alamat domain yang anda buat telah berhasil seperti gambar berikut.
- Selanjutnya buka kembali dropbox, kemudian lihat apakah terdapat subfolder dengan nama my.droppages.
- Setelah itu lihat di dialam
folder My.Droppages apakah terdapat folder dengan nama website yang barusan
anda buat.
- Jika berhasil folder yang kita buat, selanjutnya buka alamat email anda yang terhubung dengan dropbox untuk memferifikasi, jika telah selesai. Selanjutnya buka alamat domain yang anda buat sebelumnya.
- Jika berhasil, maka tampilannya akan seperti dibawah ini.
Demikianlah
postingan ini saya buat, semoga dapat bermanfaat, kurang lebihnya saya minta
maaf, selamat mencoba.
No comments:
Post a Comment